asuransi mobil surabaya

5 Rekomendasi Asuransi Mobil Surabaya Paling Terpercaya

Peningkatan penjualan mobil di daerah Surabaya terbilang cukup tinggi akhir-akhir ini. Hal tersebut juga dibarengi dengan tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi kendaraan mobil. Bagi yang tinggal di Surabaya, tak usah khawatir karena kini ada banyak asuransi mobil Surabaya yang dapat dijadikan sebagai jaminan proteksi mobil.

Sama seperti asuransi mobil lainnya, asuransi mobil di Surabaya juga akan memberikan jaminan proteksi pada mobil semaksimal mungkin. Adapun beberapa rekomendasi asuransi mobil terpercaya yang tersedia di Surabaya adalah sebagai berikut.

1. Adira Autocillin

Pertama ada asuransi Adira Autocillin yang memiliki alamat di Jalan Jemursari No. 78, Surabaya. Sama seperti layanan asuransi mobil lainnya, Adira Autocillin Surabaya juga akan memberikan jaminan finansial jika mobil mengalami kerugian.

Adapun manfaat yang bisa diperoleh nasabah lewat Adira Autocillin adalah jaminan ganti rugi apabila mobil mengalami kerusakan sebagian maupun keseluruhan. Selain itu, terdapat jaminan ganti rugi apabila mobil rusak akibat tabrakan, tergelincir, kecelakaan, pencurian, hingga kebakaran.

2. Garda Oto

Merupakan asuransi mobil yang beralamat di Jalan Diponegoro 173-175, Surabaya. Asuransi ini memiliki 2 jenis perlindungan, yaitu all risk dan Total Loss Only. Garda Oto Surabaya ini akan memberikan sejumlah manfaat dan jaminan perlindungan bagi kendaraan mobil nasabah.

Adapun beberapa manfaat yang ditawarkan oleh Garda Oto Surabaya adalah jaminan finansial atas kerugian mobil seperti resiko dari terperosok, tergelincir, hingga tabrakan. Selain itu, Garda Oto Surabaya juga akan menanggung biaya ganti rugi apabila nasabah kehilangan mobil akibat dicuri oleh orang jahat bahkan dari perampokan yang disertai kekerasan di jalan.

3. Raksa Pratikara

Asuransi mobil Surabaya lainnya adalah asuransi Raksa Pratikara. Penyedia jaminan proteksi kendaraan mobil ini sendiri memiliki alamat di Jalan Kusuma Bangsa No. 36, Surabaya. Seperti asuransi mobil lainnya, asuransi Raksa Pratikara Surabaya juga menawarkan 2 opsi proteksi, yakni comprehensive dan all risk.

Asuransi mobil ini memiliki beberapa keunggulan, salah satunya adalah pilihan premi yang ditawarkan terbilang cukup terjangkau. Untuk asuransi Raksa Pratikara Surabaya juga memiliki opsi perluasan jaminan perlindungan yang disebabkan oleh kerusuhan dan bencana alam.

4. Ramayana

Berikutnya ada asuransi Ramayana yang beralamat di Jalan Raya Darmo No. 88, Surabaya. Asuransi ini memiliki beberapa fitur layanan yang dapat menjadi solusi nasabah ketika mengalami kendala di tengah jalan mulai dari jasa derek mobil gratis hingga layanan Emergency Roadside Assistance.

Asuransi Ramayana akan menanggung biaya ganti rugi apabila mobil mengalami kerusakan atau kehilangan yang disebabkan oleh tabrakan, tergelincir, kebakaran, hingga pencurian. Jenis asuransi ini juga akan memberikan jaminan proteksi atas kerugian yang dialami mobil saat berada di atas kapal penyeberangan.

5. MNC Insurance

Terakhir ada asuransi MNC Insurance yang beralamat di Jl. Taman Ade Irma Suryani Nomor 21, Surabaya. Yang menarik dari MNC Insurance adalah adanya manfaat new for old yang akan menjamin penggantian mobil baru selama 8 bulan pertama pada pertanggungan bagi nasabah yang mengalami total loss accident.

Asuransi ini akan menjamin biaya ganti rugi mencapai 2 juta jika mobil mengalami kerusakan atau kehilangan barang pribadi saat nasabah mengalami kecelakaan. Selain itu, MNC Insurance juga menjamin biaya ambulans maksimal 300 ribu rupiah untuk setiap kejadian dan biaya jasa layanan derek mobil sebesar 0,5%. 

Demikian ulasan lengkap terkait asuransi mobil Surabaya paling terpercaya. Dengan hadirnya berbagai asuransi tersebut tentunya semakin mempermudah masyarakat Surabaya ketika hendak mengasuransikan kendaraan mobilnya.