Pelajari Cara Bisnis Forex Trading Secara Aman

Globalisasi memberikan akses teknologi dan komunikasi, khususnya dalam hal berkembangnya Trading Foreign Exchange atau Forex. Banyak masyarakat yang tertarik dengan salah satu investasi ini. Namun, banyak yang belum memahami cara bisnis forex trading secara legal dan aman, khususnya bagi pemula.

Bisnis forex merupakan investasi yang cukup menjanjikan bagi banyak orang. Tentu, dengan teknik analisis dan perencanaan yang tepat memberikan untung yang cukup besar bagi penggiat Trading Forex. Berikut adalah beberapa tahapan cara bisnis forex trading yang perlu diketahui.

1. Mempersiapkan Modal Awal

Cara yang pertama adalah mempersiapkan modal terlebih dahulu. Modal yang dikeluarkan tentu tidak sedikit untuk melakukan investasi di bidang Forex. Maka, pastikan modal yang disiapkan berasal dari dana tersier.

Dana tersier yang dipakai akan memperkecil kemungkinan dari terganggunya neraca finansial dari penanam modal untuk Forex. Alasannya karena forex trading adalah bisnis beresiko tinggi. Penggunaan dana tersier biasanya tidak akan dipakai dalam waktu dekat sehingga finansial pelaku trading lebih aman.

2. Memilih Broker atau Platform Forex

Cara selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah memilih Broker atau Platform Forex Trading. Broker atau Platform adalah alat bantu yang digunakan untuk masuk ke dalam investasi forex trading. Platform trading memiliki dua jenis, yaitu berupa software dan website broker.

Ada banyak contoh broker atau platform aman bagi para trader pemula. Contohnya adalah GKInvest, Asia Trade FX, MIFX dan lain sebagainya. Platform dan Broker ini dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan trader.

3. Memahami Istilah Permodalan dan Manajemen Risiko

Permodalan dan Manajemen Risiko merupakan hal lain yang penting untuk dipelajari sebelum masuk ke dunia Forex. Tidak hanya modal sebagai hal utama yang diperhatikan dalam bisnis forex. Pengelolaan Risiko juga menjadi hal penting sebelum memulai Forex Trading.

Cara awal yang dilakukan adalah menetapkan limit risiko yang akan ditanggung saat transaksi sesuai dengan modal yang dimiliki. Contohnya, dengan modal 40 juta rupiah, trader mengatur risiko transaksi di angka 4 juta. Maka, trader akan memiliki peluang setidaknya 10 kali untuk melakukan transaksi.

4. Membuka Akun Demo atau Simulasi

Cara keempat yang harus dilakukan untuk berbisnis forex adalah memanfaatkan akun demo atau simulasi trading. Akun demo biasanya sudah disediakan oleh beberapa platform atau broker forex trading. Khususnya bagi pemula, keberadaan akun demo sangat menguntungkan.

Salah satu kegunaan akun demo adalah untuk mempelajari secara langsung bagaimana trading forex bekerja. Selain itu, trader dapat menentukan strategi terbaik yang disusun untuk mendapatkan keuntungan sebesar mungkin dari forex trading. Tentu hal ini sangat membantu bagi pemula forex.

5. Membuat Perencanaan Trading Lebih Lanjut

Setelah berlatih di akun demo, cara bisnis forex trading yang terakhir adalah menyusun rencana lanjutan. Rencana lanjutan tersebut meliputi pengambilan keputusan trading, manajemen risiko, hingga pengaturan modal seperti di poin 3. Setelah disusun, maka akan terbentuk trading plan yang sistematis.

Adanya perencanaan lanjut adalah supaya lebih terarah dan tidak hanya bergantung pada insting. Trading yang dilakukan kemudian berdasarkan pada perhitungan matang dan strategi awal. Perencanaan atau trading plan yang bagus akan menghindarkan trader dari kerugian yang besar dan keputusan mendadak.

Sekian ulasan mengenai cara bisnis forex trading untuk pemula. Ada risiko yang harus ditanggung ketika mengalami kerugian. Perencanaan dan ilmu yang cukup akan menghindarkan trader pemula dari adanya kerugian ketika berinvestasi forex.